Widget HTML #1

Tempat Rekomendasi Staycation di Jogja Bersama keluarga yang Menyenangkan

Berlibur bersama keluarga merupakan suatu hal yang senantiasas selalu dinantikan oleh semua orang dimanapun berada, termasuk Kamu? Betulkan?

Namun, di masa-masa pandemi yang belum kunjung ada kepastian selesai ini menjadi permasalahan bagi kita untuk dapat meluangkan waktu liburan bersama keluarga. Untuk antisipasi mewabahnya covid-19, kini tatanan kehidupan baru mulai digalakkan. Salah satu diantaranya di sektor pariwisata.

Bagi kalian yang hendak liburan atau yang lagi trend saat ini dengan istilah staycation. Yuk bersiap-siap kita ikuti protokol kesehatan yang berlaku. Sebab, kini sudah semua fasilitas wisata mewajibkan pengunjung untuk tertib mematuhi segala peraturan yang ada. 

Pokoknya, ingat 3 M, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak aman. 

Tempat yang menjadi pusat perhatian banyak orang untuk meluangkan waktu dalam mengisi kegiatan liburan salah satu pilihannya adalah Jogja. Destinasi wisata Jogja menjadi pusat perhatian banyak orang untuk dikunjungi karena banyak faktor, diantaranya kaya tempat wisata menarik, budaya sertas penunjang fasilitas lengkap dan lain sebagainya.

Apa sih itu Staycation?

Staycation menjadi istilah baru namun sebenarnya juga sudah lama sih dikenal dunia maupun di Indonesia. Kira-kira berdasakan banyak literasi menyebutkan sudah dikenal di Indonesia sekitar awal tahun 2010an. Kemudian menjadi trend baru hingga saat ini, terutama pada masa pandemi di Kota-kota besar.

Jadi, staycation itu apa sih? kata stay dan cation berasal dari gabungan dua kata yang masing-masing memiliki arti stay itu tinggal dan vacation itu liburan, sehingga kita bisa menyebutkan dengan maksud sebagai liburan dengan cara menetap di suatu tempat yang kita rencanakan.

Staycation dapat dilakukan sendiri bila Anda memang membutuhkan privasi kenyamanan menyendiri dari hirup pikup keraiaman orang yang anda kenal, atau bisa dengan mengajak teman atau orang terdekat dan bahkan bersama keluarga sambil merayakan hari sesuatu.

Bila Anda saat ini sudah memikirkan ingin segera melakukan staycation, tenang bisa langsung direncakan dengan mudah bersama Traveloka. Pasalnya, melalui aplikasi Traveloka, kita sudah bisa memesan beragam pilihan kamar hotel atau booking apartemen dan villa. Selain itu, masih banyak fitur lainnya yang mempermudah kita dapat merencanakan staycation. Mumpung sekarang mendekati bulan ramadhan, yuk nikamti juga promo ramadhan yang tersedia. Pasti jauh lebih seru nih staycation-mu nanti.

Rekomendasi Penginapan Untuk Staycation di Jogja

Liburan ke Jogja yang menyenangkan tentu tidak akan puas bila hanya dialokasikan waktu cuma sehari saja, paling tidak 2-3 hari bahkan bisa lebih. Pasalnya, banyak hal yang dapat dilakukan di Jogja untuk mendapatkan setiap kenangan di setiap sudut kota ini menjadi sesuatu yang istimewa tak terlupakan. Dengan demikian, waktu yang akan kita habiskan di Jogja perlu yang namanya tempat penginapan. Tempat yang kita gunakan untuk mengisi tenaga kembali untuk memulai aktifitas keesokan hari berkeliling Jogja.

Nah, dimanakan tempat penginapan yang dapat dijadikan sebagai tujuan staycation selama berwisata di Jogja?. Berikut kami berikan beberapa rekomendasi tempat penginapan terbaik untuk staycation.

Jogja Village

Pilihan tepat bagi Anda yang sebelumnya ingin ke Bali dan Jogja. Namun, akhirnya pilihannya ke Jogja. Tenang, meskipun di Jogja Anda tak perlu khawatir. Dengan memilih Jogja Village sebagai tempat penginapan selama staycation, Anda bakal merasakan sensasi lain serupa nuansa di Ubud Bali. Pasalnya, konsep yang ditawarkan di Jogja Village ini memadukan Boutique dan Hotel yang pertama ada di Jogja. Selain itu, kenyamanan saat menginap kental akan suguhan sentuhan tradisional yang khas. 

Hotel Jogja Village dapat dikunjungi dengan beralamatkan di Jalan Menukan No. 5, Mergangsan, Kota Yogyakarta. 

Eastparc Hotel Yogyakarta

Pilihan kamar yang cukup luas untuk tempat berkumpul keluarga dengan dilengkapi fasilitas bermain anak-anak. Selain itu, cita rasa masakan yang lezat akan membuat pertemuan bersama keluarga saat makan malam terasa lebih hamonis. 


Yats Colony

Suasana yang tenang dan nyaman untuk merefleksikan diri bersama keluarga. Bagi yang hobi banget berfoto selfie, di Yats Colony Jogja menyediakan banyak sekali spot foto yang dijamin instagramable. Pecinta kulineranpun bakal betah di sini karena makanan yang tersedia bakal menggigit lidah dengan sejuta cita rasa yang istimewa. Lokasi hotel ini berada di daerah Wirobrajan. Lokasi hotel dekat dengan Malioboro dan Keraton Jogja.


The 101 Yogyakarta Tugu Hotel

Pengen dapat view Tugu Jogja dari atas, terutama susana malam hari yang penuh romantis? Bisa Anda dapatkan di The 101 Yogyakarta Tugu Hotel. Letaknya sekitar 100 meter dari Tugu Jogja. Selain itu, disekelilingnya terdapat pusat pertokoan yang dapat Anda nikmati untuk berbelanja. 

Keunggulan The 101 Yogyakarta Tugu Hotel selain jarak dekat dengan wisata Tugu Jogja, disana juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang bagi pengunjung. Jaringan wifi gratis hingga TV layar lebar seta balkon siap menemanimu bermalam untuk menikmati staycation-mu di Jogja. 

Selain ke-4 tempat rekomendasi staycation di Jogja yang diulas di atas, sebenarnya masih banyak tempat lainnya yang perlu dicoba. Pasalnya, wisata Jogja selalu mengalami perubahan dan peningkatan fasilitas yang siap memanjakan semua pengunjungnya, termasuk Kamu. Iya kamu. Silahkan langsung cek di Traveloka untuk melihat rekomendasi staycation terbaikmu sesuai dengan rencana yang kalian impikan. Selamat mencoba. 

Tips Staycation Agar Sesuai Impianmu

Sesuaikan Budget 

Agar liburan tidak membuat kantong jebol, pastikan dulu  budget yang kita anggarkan untuk liburanmu nanti.

Pilih Waktu Tepat

Jangan sampai salah memilih waktu. Biasanya, waktu padat pengunjung di akhir pekan, bila Anda suka dengan keramaian maka ini pilihan tepat. Namun sebaliknya, bila ingin ketenangan maka pilih waktu hari efektif yang tepat.

Tempat Kunjungan

Memilih tempat kunjungan pastikan juga sesuai dengan tempat dimana Kamu akan menginap juga ya. Biar waktu dapat efektif dan efisien. 

Rencanakan Kegiatan

Hal paling utama selama staycation adalah rencana kegiatan. Adanya rencana kegiatan ini membantu kita dalam menentukan kegiatan apa saja yang akan kita lakukan selama staycation. Sehingga, waktu berjalan tidak akan terbuang percuma. Alhasil, kegiatan yang kita lakukan dapat sesuai dengan keinginan kita nantinya.

Semoga berhasil dan menyenangkan . Happy Staycation Brother!.